Senin, 31 Oktober 2011

proposal skripsi

1.Judul Skripsi
Sistem Informasi Komputerisasi Administrasi Keuangan MA Mazro'atul Huda
Karanganyar Demak Berbasis OpenSource.
2.Latar Belakang Masalah

Sistem informasi berbasis komputer kini menjadi suatu hal yang primer bagi kebutuhan pemenuhan kebutuhan informasi. Banyak bidang yang telah memanfaatkan sistem informasi berbasis komputer sebagai sarana untuk mempermudah pekerjaan. Mulai dari kalangan pebisnis sampai dengan kalangan akademisi / pendidikan memanfaatkan komputer sebagai alat bantu untuk mempermudah pekerjaan.

Perkembangan Iptek (ilmu pengetahuan dan teknologi) memicu banyak kalangan untuk mencari alternatif pemecahan masalah di bidang teknologi sistem informasi. Penggunaan komputer sebagai alat bantu penyelesaian pekerjaan di bidang teknologi sistem informasi kian marak dan berkembang di segala bidang. Komputer dirasa memiliki banyak keunggulan, alasannya komputer dapat diprogram sehingga dapat disesuaikan dengan keinginan user (pemakai) nya.

Kemudahan pemrograman komputer yang terus dikembangkan sehingga lebih mendekati dengan bahasa manusia (high level language) telah turut serta mempengaruhi penggunaan komputer sebagai alat bantu pekerjaan manusia. Bahasa pemrograman yang semakin banyak dan berkembang saat ini memberikan pilihan bagi programmer untuk memilih bahasa pemrograman mana yang tepat untuk membangun sebuah aplikasi. Java merupakan bahasa pemrograman yang saat ini berkembang dengan pesat. Java dapat dijalankan di berbagai platform sistem operasi dan beragam jenis hardware. Selain itu, Java yang diusung dengan lisensi GPL (General Public Licensee) menjadikannya lebih menarik karena bersifat free.

Beragamnya sistem operasi saat ini yang tidak hanya didominasi sistem operasi proprietary (berbayar) juga membantu user untuk memilih sistem operasi apa yang relevan dengan kebutuhannya. Linux adalah salah

satu sistem operasi yang mengusung semboyang OpenSource, sehingga biaya dapat ditekan. Selain itu Linux juga memberikan jaminan keamanan baik dalam hal keamanan data maupun keamanan jaringan. Selain itu, Linux juga merupakan sistem operasi yang saat ini belum ditemui serangan virus yang berarti.

MA Mazro'atul Huda Karanganyar Demak sebagai suatu institusi pendidikan yang sedang berkembang dan selalu ingin mengikuti perkembangan teknologi informasi yang sedang berkembang. Bidang administrasi keuangan yang selama ini masih terasa sulit untuk dikerjakan karena menggunakan format manual menarik penulis untuk meneliti dan mengembangkan sistem informasi administrasi keuangan berbasis komputer.

Beberapa permasalahan yang sering muncul adalah pelayanan pembayaran SPP / Syahriyah. Pencatatan yang masih manual menyebabkan terkadang terjadi human error, karena pencatatan terkadang dilakukan seadanya. Misalnya jika pegawai TU yang bertugas melayani pembayaran SPP/ syahriyah belum hadir, pegawai TU yang ada hanya menulisnya pada selembar kertas yang terkadang lupa menyampaikan pada pegawai TU yang berwenang.

Permaslahan lain yang muncul adalah dalam penyusunan laporan, baik laporan bulanan, per semester, maupun laporan tahunan. Permasalahan yang sering dikeluhkan adalah sulitnya mengumpulkan data keuangan yang terpisah-pisah di beberapa buku keuangan. Permasalahannya juga bertambah ketika pengeluaran kadang tercatat tidak dalam buku, tetapi hanya dalam selembar kertas yang dilupakan ketika memasukkan data keuangan. Sehingga sangat diharapkan dengan adanya sistem informasi komputerisasi administrasi keuangan yang dapat mempermudah
dan mempercepat pelayanan
administrasi keuangan di MA Mazro'atul Huda Karanganyar Demak.

Pengelolaan sistem informasi administrasi keuangan di MA Mazro'atul Huda saat ini yang masih minim dalam penggunaan sumber daya komputer sangat menyulitkan pegawai bidang administrasi keuangan. Masalah yang sering terjadi adalah kesulitan dalam masalah pelayanan pembaaran syahriyah

(SPP), laporan pendapatan dan pengeluaran, serta rancangan alokasi dana keuangan. Dari latar belakang tersebut di atas, maka penulis berkeinginan untuk menyusun skripsi dengan judul “Sistem Informasi Komputerisasi
Administrasi Keuangan MA Mazro'atul Huda Karanganyar Demak
Berbasis OpenSource”.
3.Perumusan Masalah
Dari latar belakang di atas, dapat penulis susun perumusan masalah
yang akan dibahas pada skripsi ini yaitu :
1.Bagaimana mempermudah dan memperlancar administrasi keuangan dalam
hal pelayanan pembayaran SPP / Syahriyah?

2.Bagaimana mempermudah dan memperlancar pelayanan administrasi keuangan yang lainnya terhadap siswa MA Mazro'atul Huda Karanganyar Demak?
3.Bagaimana mempermudah sistem informasi pengeluaran dana rutin MA
Mazro'atul Huda Karanganyar Demak?
4.Bagaimana membuat laporan keuangan bulanan, semester, dan tahunan yang
terkomputerisasi?
4.Batasan Masalah

Pembatasan masalah dilakukan agar penulisan skripsi dapat memberikan pemahaman yang terarah dan sesuai dengan yang diharapkan. Agar pembahasan tidak menyimpang dari pokok perumusan masalah yang ada, maka penulis membatasi permasalahan pada :

1.Perancangan sistem informasi administrasi keuangan yang meliputi data siswa, data guru dan karyawan, data penggajian, dan data pendukung lainnya.
2.Pembuatan aplikasi administrasi keuangan menggunakan bahasa
pemrograman Java dengan NetBeans IDE 6.5.
3.Sistem informasi komputerisasi penanganan syahriyah (SPP), sehingga
pelayanannya lebih baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar